Selasa, 21 Mei 2013

Gulai Balak



Bahan: 
-1 kg daging sapi/kambing, potong-potong 
-700 ml santan 
-5 bh bawang merah, iris halus 
-3 siung bawang putih, iris halus 
-1 btr kapulaga 
-½ bh pekak 
-¼ btr biji pala 
-2 btr cengkeh 
-3 sdt cabai giling 
-1 sdm bumbu gulai siap pakai 
-2 sdm minyak goreng 

Haluskan bumbu :
-1 cm jahe 
1 cm kunyit 
-1 cm lengkuas 
-5 bh bawang merah 
-3 siung bawang putih 
-1 sdt garam 

Cara membuat: 
Panaskan minyak goreng. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum. Masukkan kapulaga, pekak, biji pala, cengkeh, cabai giling dan bumbu gulai. Tumis sampai harum. Masukkan bumbu yang dihaluskan, aduk-aduk sampai harum dan matang. Masukkan potongan daging, aduk-aduk sampai daging berubah warna. Tutup wajan dan kecilkan api, masak sampai air habis. Tuang santan, masak sampai daging empuk. 
Angkat sajikan. Selamat mencoba. Untuk 8 orang


Gulai Kulak Kukut


Resep Gulai Kulak Kukut


Bahan:
-1/4 potong labu parang/labu merah
-potong sebesar dadu 250 gram jamur krikit/kulak kukut(rendam selama 1jam ,tumbuk setengah halus)
-1 papn pete kupas
-belah 2bagian sebutir kelapa(ambil santannya)
-2lembar daun salam
-1 kerat lengkuas(memarkan)

 bumbu yang dihaluskan:
-10 butir kemiri +5butir baang merah + 8buah cabai merah +garam +sedikit gula

Cara Memasak:
Tumis bumbu halus,daun salam dan lengkuas hingga harum,masukkan jamur krikit,pete dan santan,masak sambil diaduk.Terakhir masukkan labu parang,masak hingga matang ,angkat dan sajikan dengan nasi hangat


Sagon Bakar Lampung


Resep Sagon Bakara Lampung:

Bahan-bahan
  • 500 g kelapa, kupas,parut memanjang
  • 150 g tepung ketan
  • 100 g gula pasir
  • 50 g margarin
  • 60 ml air
  • ½ sdt vanili bubuk/pasta
  • ½ sdt garam halus
Cara Membuat
  1. Sangrai tepung ketan selama 10 menit dengan api sedang. Ditempat terpisah, sangrai kelapa hingga kering. Sisihkan.
  2. Campur tepung ketan, kelapa sangrai, gula, garam, margarin, air dan vanili. Aduk rata.
  3. Ambil cetakan kue kering berlubang namun tanpa dasar dengan ketinggian dinding cetakan 5 mm. Masukkan adonan, tekan dan padatkan. Angkat cetakan. Lakukan hingga adonan habis.
  4. Panggang adonan di dalam oven bertemperatur 160oC selama 15-20 menit atau hingga kue matang, kering dan berwarna kuning kecokelatan.
  5. Angkat. Dinginkan.Kemas kue di dalam stoples kedap udara/bok plastik mika


Lapis Legit


Resep Lapis Legit
Bahan :
10 btr telur
250 gr gula pasir
100 gr mentega ( dilelehkan )
1 sdt vanili
tepung terigu 1 sdm
susu bubuk 3 sdm ( bs diganti susu kental manis)

cara membuat :
kocok mentega,gula,vanili hingga setengah mengembang,masukkan tepung terigu,susu dan mentega,aduk hingga rata.Olesi loyang dengan mentega.Tuang satu sendok sayur keloyang,oven dengan api bawah.setelah agak kecoklatan,tuang satu sendok sayur lagi,oven dengan api atas.Tunggu hingga agak kecoklatan dan menggelembung,keluarkan,tekan2,lapisi kembali dengan satu sendok sayur,lakukan sampai adonan habis. 

Seruit Lampung





Seruit adalah makanan khas provinsi LampungIndonesia, yaitu masakan ikan yang digoreng atau dibakar dicampur sambel terasi, tempoyak (olahan durian) atau mangga. Jenis ikan adalah besarnya ikan sungai seperti belide, baung, layis dll, ditambah lalapan. Sedangkan minumannya adalah serbat, terbuat dari jus buah mangga kwini. Di toko-toko makanan dan oleh-oleh, juga terdapat makanan khas yaitu sambel Lampung, lempok (dodol), keripik pisang, kerupuk kemplang, manisan dll.
Seperti masyarakat di banyak daerah di Indonesia, masyarakat Lampung adalah masyarakat yang gemar berkumpul dan bersilaturahmi, baik antar keluarga maupun antartetangga. Mereka berkumpul di acara pernikahan, acara adat, atau acara keagamaan.
Secara kultural, Lampung memiliki dua masyarakat adat, yakni Lampung Sai Batin dan Lampung Pepadun. Keduanya sama-sama memiliki kebiasaan berkumpul. Saat berkumpul, diperlukan makanan yang bisa dinikmati bersama-sama. Makanan tersebut adalah seruit. Namun demikian, kebiasaan makan seruit tidak memliki oleh semua masyarakat adat. Hanya seruit secara turun termurun. Bagi Lampung Pepadun, seruit adalah makanan pokok.
Ada beberapa tahap yang harus dilakukan untuk membuat seruit. Prosesnya, ikan yang sudah disediakan terlebih dahulu dibumbui dengan bumbu yang sudah dihaluskan. Bumbunya berupa bawang putih, garam, kunyit, dan jahe. Setelah itu, ikan pun dibakar selama sepuluh menit. Saat sudah setengah matang, ikan diolesi dengan kecap manis dan campuran bumbu dari bawang putih, garam, dan ketumbar. Sementara, sambal untuk campuran seruit adalah cabai merah, cabai kecil, garam, micin, rampai, dan terasi baker. Bahan sambal ini lalu ditumbuk hingga halus.
Untuk menikmatinya, seruit harus ditambahkan dengan tempoyak, yakni durian yang sudah diawetkan dan dihaluskan. Tak ketinggalan untuk menambahkan beberapa jenis lalapan, seperti daun kemangi timur, terong baker, jengkol, dan daun jambu monyet. Bahan tambahan ini kemudian dicampurkan dan diaduk menjadi satu.
Setelah itu, seruit pun siap dinikmati dengan nasi hangat. Di Lampung, salah satu rumah makan yang menyediakan menu seruit adalah Rumah Makan Rusdi Gendut. Rumah makan ini terletak di Jalan Pangeran Tirtayasa Sukabumi, Bandar Lampung. Lokasinya cukup strategis karena terletak di pinggir jalan utama. Rumah makan milik Rusdi ini adalah rumah makan yang menjual makanan khas Lampung. Ia berdiri pada Januari 2010. Sedari awal, bisnis pria kelahiran 1959 ini memang makanan. Hanya saja, sebelum ini, ia tidak menjual menu khas Lampung.
Karena di Lampung sangat jarang rumah makan yang menjual makanan khas Lampung, ia pun berusaha untuk memulainya. Ia ingin melestarikan tradisi makan seruit. Dan pada saat yang sama, hatinya tergerak melihat betapa maraknya makanan khas Padang, makanan khas Palembang, atau makanan khas Sunda.

Minggu, 19 Mei 2013

Tempoyak


Tempoyak adalah makanan yang berasal dari buah durian yang difermentasi.Tempoyak biasanya dikonsumsi bersama nasi.Temoyak dapat diolah menjadi berbagai jenis masakan.Rasa dari tempoyak sedikit asam.Tempoyak lebih nikmat jika dicampur dengan sambal,masyarakat Lampung biasanya mencampur tempoyak dengan sambal terasi.Hal ini yang disebut oleh masyarakat Lampung sebagai tradisi nyeruit/seruit.
Cara membuat Tempoyak:
1.Siapkan daging buah durian ,baik durian lokal atau montong(lebih enak durian lokal)
2.Pisahkan daging buah durian dengan bijinya(pilih durian yang sudah sangat matang/berair
3.Masukkan daging buah durian kedalam toples,kemudian beri sedikit garam.
4.Tutup rapat toples agar tak ada bakteri yang masuk
5.Simpan di dalam suhu ruang dan tidak terkena sinar matahari langsung
6.Buka tempoyak setelah 3-5 hari ditutup dalam toples
7.Tempoyak siap diolah